Spot Sunrise Gunung BromoSaat berkunjung ke Bromo, tak sah namanya jika tidak berkunjung ke spot atau poin sunrise di Gunung Bromo. Melihat matahari saat terbit merupakan incaran bagi para wisatawan yang pergi berlibur ke Bromo.


Spot Sunrise Gunung Brmo

Terutama para wisatawan yang memakai jasa trip Nahwa Tour kami. Biasanya mereka akan meminta untuk kami bawa ke spot-spot tertentu yang pas untuk melihat sunrise. Tentunya kami pun pasti sudah memasukkan destinasi melihat matahari terbit ini ke dalam itinerary paket wisata ke Bromo.

Berikut beberapa spot sunrise Gunung Bromo yang memiliki daya tarik dan menjadi incaran para wisatawan. 

7 Spot Sunrise Gunung Bromo Incaran Para Wisatawan

Bukit Cinta Bromo Penanjakan

 

  • View Point Penanjakan 1 – The Famous of Sunrise

Area Penanjakan 1 dengan titik 2.770 mdpl merupakan titik yang tertinggi di Gunung Penanjakan. Ini yang membuat tempat ini merupakan spot terbaik untuk melihat matahari terbit atau sunrise di Gunung Bromo. 

Spot ini disebut-sebut sebagai The Famous of Sunrise karena banyak para wistawan yang ingin mengunjunginya. Selain itu, keindahan pemandangan matahari terbit yang diambil dari spot tersebut sudah banyak ditemukan di internet.

  • Penanjakan 2 – The Great Wall of Seruni Point

Penanjakan 2 atau Seruni Point dengan ketinggian 2.400 mdpl merupakan spot berikutnya yang menjadi incaran para wisatawan. Disebut sebagai Penanjakan 2 karena spot ini dibangun sebagai daya dukung atas keterbatasan Penanjakan 1 yang sudah ramai akan kunjungan.

Dengan mengunjungi spot ini, Anda bisa melihat matahari terbit di Bromo dengan lautan pasir yang menghampar di belakangnya. Julukan The Great Wall sendiri didapatkan karena spot ini dibangun atas lambang dari kerajaan Majapahit yaitu Empat Pilar Tugu Brawijaya.

  • Puncak Songolikur B-29 dan P-30 Lumajang 

Bagi Anda yang ingin melihat spot sunrise Gunung Bromo di Jawa Timur berikutnya, pastikan tidak melewatkan spot yang satu ini. Selain melihat kemegahan matahari terbit di Bromo, Anda juga bisa melihatnya dari sisi yang tidak biasa. 

Puncak ini terletak di ketinggian 2.900 mdpl dan 3.000 mdpl yang merupakan  puncak tertinggi di Taman Nasional Bromo Tengger Semeru. Lokasi ini merupakan spot untuk melihat matahari terbit dari jalur Lumajang.

  • Bukit Cinta

Bukit Cinta berada di titik ketinggian 2.680, merupakan spot berikutnya yang dapat dipilih untuk menyaksikan kemegahan matahari terbit di Bromo. Anda bisa menyaksikan pemandangan matahari terbit yang indah dengan Kawah Bromo sebagai latar belakang dari pemandangan Gunung Batok.

Spot ini juga dikenal dengan Penanjakan 3 yang dijadikan sebagai lokasi alternatif jika Penanjakan 1 dan 2 padat pengunjung.

  • Pos Dingklik

Untuk melihat sunrise dari spot ini, Anda hanya perlu memasuki gerbang Taman Nasional Bromo Tengger Semeru yang tidak terlalu jauh. Di tempat ini, Anda bisa lebih leluasa untuk menikmati pemandangan matahari terbit di Bromo tanpa harus berdesak-desakan dengan pengunjung yang lain.

  • Bukit Kingkong

Bukit Kingkong atau yang dikenal juga sebagai bukit Kedaluh merupakan spot sunrise dengan ketinggian 2.600 mdpl. Lokasinya berada di antara Penanjakan 1 dan 2, namun lebih rendah lagi. Dari lokasi ini, Anda masih bisa melihat The Golden Sunrise of Bromo dengan jelas beserta latar belakang puncak gunung Semeru serta Gunung Mahameru dan Batok.

  • Bukit Mentigen Cemero Lawang

Spot sunrise ini terletak diluar area Penanjakan dengan ketinggian 2.300 mdpl. Untuk mengunjunginya, Anda bisa menggunakan berbagai macam transportasi umum atau pribadi. Tidak hanya menggunakan transportasi, Anda juga bisa berjalan kaki untuk sampai ke lokasi, Dengan ini, Anda sebagai wisatawan tidak perlu menyewa Jeep Bromo untuk menikmati sunrise dari spot sunrise gunung Bromo yang cantik ini.

Rute Menuju ke Tempat Wisata Gunung Bromo

Secara umum, para wisatawan akan transit di Kota Surabaya atau Malang untuk berkunjung ke Gunung Bromo. Ini dikarenakan kelengkapan dari bidang akomodasi yang ada di dua kota tersebut.

Jika Anda memilih transit di Kota Malang. Maka bisa melalui wilayah Jemplang dan Gubukklakah. Namun, jika di Kota Surabaya bisa dengan memilih jalur Probolinggo atau Pasuruan. Berikut adalah beberapa rute menuju Bromo yang bisa Anda lalui.

  • Jalur Pasuruan dari Kota Malang dan Surabaya

Anda bisa memilih dua jalur dari rute ini yaitu via Pasuruan Kota/Pasrepan atau via Purwodadi/Nongkojajar. Bagi para wisatawan yang transit di Kota Malang lebih direkomendasikan untuk menggunakan rute via Nongkojajar karena lebih indah dan jaraknya juga lebih dekat.

Dari kota Malang, pengunjung bisa berkendara menuju Kebun Raya Purwodadi, melewati Nongkojajar hingga sampai ke Tosari. Dari lokasi ini, pengunjung bisa langsung ke Pos Masuk Wonokitri Bromo.

Sementara itu, untuk para wisatawan yang transit di Kota Surabaya dapat memilih rute via Pasuruan Kota.  Kemudian, akan melanjutkan perjalanan hingga Warungdowo dan Ranggeh. Setelah itu, wisatawan akan melanjutkan lagi hingga tiba di pos masuk Bromo setelah melalui Puspo dan Tosari.

  • Jalur Probolinggo dari Surabaya

Untuk menikmati spot sunrise Gunung Bromo terbaik, Anda bisa melalui rute jalur Probolinggo dari Surabaya ini. Pertama-tama, Anda bisa berkendara melalui tol Surabaya-Probolinggo. Selanjutnya, berkendara hingga Kecamatan Sukapura dan Ngadisari.

Kemudian, lanjutkan perjalanan hingga sampai ke Cemero Lawang. Untuk berkunjung ke tempat wisatanya, Anda bisa menyewa jeep Bromo dengan waktu tempuh kurang lebih 3 jam.

  • Jalur Malang dari Malang Kota

Jika Anda dari Malang, maka bisa menempuh perjalanan ke Kecamatan Tumpang. Selanjutnya ke Kecamatan Poncokusumo, Desa Gubakklakah, hingga Desa Ngadas. Setelah itu, sewa Jeep Bromo  untuk melanjutkan perjalanan ke kawasan Jemplang dan belok kiri saat tiba di persimpangannya.  Selanjutnya, Anda akan masuk ke area Taman Nasional Bromo Tengger Semeru dan memasuki kawasan Bukit Teletubbies.

Saat akan berkunjung, pastikan Anda sudah mencari spot-spot mana yang ingin dikunjungi dan menempuh waktu yang paling singkat dari tempat transit. Dengan ini, perjalanan melihat keindahan matahari terbit akan lebih menyenangkan dan juga berkesan.

Infografis Paket Wisata Malang

Paket Terjangkau untuk Kunjungi Spot Sunrise Gunung Bromo

Nahwa Tour hadirkan paket terjangkau dan terbaik untuk Anda yang mau mengunjungi spot sunrise Gunung Bromo selama liburan!

Ada 2 paket utama yang bisa Anda pilih saat akan berkunjung ke wisata Bromo:

  • Open Trip Bromo

Paket open trip Bromo ini bisa dipilih untuk Anda yang tidak punya banyak waktu untuk pergi liburan. Anda bisa memilih paket open trip 1 hari ke Bromo dan melakukan perjalanan wisata bersama rombongan orang banyak.

Ada banyak kelebihan booking paket open trip dari Nahwa Tour. Seperti mendapatkan kenalan baru, akomodasi dan fasilitas sudah disediakan serta transportasi maupun tour guide yang tersedia.

Anda akan kami ajak mengunjungi tidak hanya spot untuk melihat sunrise, tapi juga area wisata lain di Bromo. Paket ini cocok untuk Anda yang bahkan tidak bisa cuti kantor untuk berlibur. Karena perjalanan hanya memakan waktu setengah hari saja untuk kunjungan destinasi wisata secara maksimal!

Anda bisa menikmati paket ini dengan harga mulai dari Rp 375.000,- saja per orangnya.

  • Private Trip Bromo

Untuk Anda yang lebih suka liburan sendiri bersama kenalan atau rombongan yang dikenal, maka pilihan private trip ini paling pas! Juga untuk Anda yang punya banyak waktu untuk mengunjungi berbagai destinasi wisata di Bromo serta tempat-tempat menarik lainnya.

Tersedia beberapa paket private trip dengan pilihan jangka waktu berbeda, seperti: private trip 2 hari 1 malam, 3 hari 2 malam dan 4 hari 3 malam. Silakan pilih tanggal liburan sesuka-suka Anda sesuai kebutuhan.

Private trip Bromo ini cocok untuk Anda yang lebih menyukai privasi selama perjalanan wisata. Banyak juga perusahaan dan instansi yang booking paket ini untuk mengajak rombongan karyawannya melihat spot sunrise Gunung Bromo di Jawa Timur.

Anda bisa booking private trip dengan harga terjangkau. Mulai dari Rp1,9 juta saja.

Beberapa destinasi Bromo yang bisa dikunjungi antara lain seperti:

  • Penanjakan
  • Kawah Bromo
  • Pasir Berbisik
  • Bukit Teletubbies
  • Padang Savana
  • Pura Luhur Poten
  • Bukit Widodaren

Kenapa Memilih Nahwa Tour Daripada Jasa Trip Lainnya?

Mungkin Anda bingung kenapa lebih baik menggunakan jasa kami, daripada jasa tour atau trip lainnya. Karena kami memiliki beberapa kelebihan dan Anda bisa mendapatkan banyak keuntungan ini:

  • Cara pesan termudah

Anda tidak perlu repot-repot datang ke kantor kami kalau terlalu sibuk atau jauh. Karena Anda bisa hubungi CS Nahwa Tour secara online. Booking paket wisata Bromo kami terbilang mudah dan tidak bikin repot.

Anda bisa hubungi CS kami di hari dan jam kerja, lalu beritahukan kepada kami paket wisata Bromo mana yang Anda mau. CS kami akan menjawab dan memberikan semua info yang Anda perlu dengan ramah soal paket perjalanan dari Nahwa Tour.

  • Fasilitas Terlengkap dan Murah

Hanya dengan membayar harga paket wisata murah, Anda sudah bisa memperoleh fasilitas terlengkap seperti:

  • Tour guide dan driver
  • Transportasi
  • Harga tiket masuk spot sunrise Bromo
  • Dokumentasi foto
  • BBM

Kami juga memastikan Anda berangkat dengan jumlah peserta berapa pun. Dengan memakai paket Nahwa Tour, biaya yang Anda bayarkan sudah termasuk banyak fasilitas di atas. Jadi, harga bisa lebih hemat dengan akomodasi terbaik dari kami.

  • Bebas Pilih Tanggal

Anda mau Iiburan kapan? Anda bebas pilih tanggal dan bahkan custom itinerary perjalanan sesuai destinasi wisata yang diinginkan. Anda dapat memilih tanggal di waktu-waktu liburan atau saat weekdays sehingga tidak terlalu ramai.

CS kami akan mengonfirmasi ketersediaan slot di waktu tersebut. Dan jika sudah deal, dijamin pasti berangkat. Tentunya ini memastikan jadwal yang sangat fleksibel dari Nahwa Tour karena Anda bisa memilih tanggal sesuai waktu yang Anda mau bersama rombongan.

Kontak Nahwa Tour Terbaru

Jika Anda tertarik melihat spot sunrise Gunung Bromo bersama kami, maka jangan ragu lagi untuk menghubungi kami di kontak berikut:

Nomor Telepon/WhatsApp: 081 222 431 414

Alamat kantor: Jalan Angklung Blok H1 No. 5, Tunggulwulung, Lowokwaru, Kota Malang, Jawa Timur

Nahwa Tour siap menghadirkan pengalaman ke spot sunrise Gunung Bromo terbaik yang lancar, aman dan nyaman. Karena itu, pastikan Anda berlibur bersama kami sekarang juga!

 

5/5 - (1 vote)
Nur AsniNur Asni
04:45 04 Sep 23
Isna TaeniIsna Taeni
03:29 02 Sep 23
Cool
Ismi BaiqIsmi Baiq
12:59 03 Oct 22
We had a wonderful trip with Nahwa tour, Excellent management. good time we spent together my friends they enjoyed..sure i will recommend Nahwa tour to my friends will join again in future 🥰
Bayu GaraBayu Gara
12:49 03 Oct 22
It was very spectacular and so interested. Really² reccomended to you guys all that looking for something interesting but still keep your fill of pocket pants🤩
Alvina GiovanniAlvina Giovanni
10:31 03 Oct 22
Prompt and excellent service at all times which exceeded our expectations! Will definitely recommend to my family, friends and colleagues. A big thank you to Nahwa tour for being extremely helpful!
Niken PaxtonNiken Paxton
08:17 13 May 22
I used Nahwa Tour for 2 days (rental car & private trip Bromo Tour). Rental car Driver was polite, drive safely also communicative and helpful. Enjoyed the Bromo private trip and ended the trip with happiness. Overall the travel is very recommended and I will use the service again once I travel again to east Java, specially Malang. Thank you Nahwa tour for the best service!
js_loader

Pilihan Paket

Hubungi kami, jika ingin paket wisata secara custom Klik disini

Silahkan hubungi Customer Service kami dibawah untuk melakukan reservasi atau konsultasi. Kami siap melayani Anda.