Pemandangan Eksotis Pantai 3 Warna

Pantai 3 Warna – Pantai selatan Pulau Jawa, Kabupaten Malang memiliki berbagai macam pantai. Seperti, Pantai Tiga Warna yang lumayan terkenal di kalangan wisatawan. Pantai ini dijadikan objek wisata pada tahun 2014, Pantai Tiga Warna menjadi tempat favorit bagi para wisatawan.

Di pantai terdapat keunikan tersendiri. Seperti yang tercantum pada namanya, Pantai Tiga Warna mempunyai 3 warna air laut yang berbeda, karena kedalaman air laut. Pantai ini mempunyai 3 warna yaitu biru,hijau dan coklat. Biru merupakan bagian laut lepas dan terdalam, hijau merupakan bagian tengah yang lumayan cukup dangkal, dan coklat merupakan bagian tepi pinggir pasir pantai.

Pantai ini merupakan kawasan daerah rehabilitasi dan konservasi mangrove, hutan lindung dan terumbu karang. Pantai ini mempunyai ombak yang lumayan cukup tenang dan anda bisa melakukan spot snorkeling. Anda juga bisa langsung merasakan keindahan terumbu karang dan melihat berbagai macam jenis ikan. Pantai 3 Warna ini berdekatan dengan seberang Pulau Sempu yang indah dan pantai ini bersebelahan juga dengan Pantai Sendang Biru.

Panorama Ombak Pantai Tiga Warna

Tiket Masuk Pantai 3 Warna

Pantai ini dijaga dengan baik oleh warga setempat dan anda harus membeli tiket masuk jika ingin menikmati keindahan alamnya. Di pantai ini anda harus membayar harga tiket masuk cukup membayar sebesar Rp.10.000 per orang. Disini saya juga menyarankan menyewa pemandu wisata dan anda hanya perlu membayar biaya sebesar Rp100.000 untuk 10 orang durasi 34 jam.Jadi jika anda datang sendirian, anda akan di pasangkan dengan kelompok lain.

Disini juga disediakan alat snorkling untuk bisa disewa dengan harga Rp 25.000 per orang, untuk sewa pelampung dengan harga Rp 25.000 per orang dan untuk sewa perahu dengan harga Rp.100.000 untuk maksimal 5 orang. Jam buka untuk berlibur di Pantai ini mulai pukul 07:00 sampai 14:00.

Selain itu Pantai 3 Warna ini merupakan pantai yang pasir putih, bersih dan alami akan indahnya alam. Disini juga terdapat pemeriksaan barang bagasi sebelum memasuki kawasan daerah Pantai. Apabila bagasi anda tidak sesuai pada saat anda kembali pulang kerumah dan meninggalkan sampah di pantai, anda akan dikenakan denda sebesar Rp.100.000. Dan juga saya menyarankan agar anda untuk membawa bekal makanan dan minuman pada saat berkunjung ke Pantai ini, dikarenakan tidak ada warung di pantai ini.Perlu diingat juga jangan pernah membuang sampah sembarangan di daerah Pantai 3 Warna karena anda akan dikenakan biaya denda. Turis yang ingin berlibur ke pantai ini harus datang setelah reservasi maksimum sekitar 2 jam.

Wisata Bahari Pantai Tiga Warna

Nah, disini juga terdapat peraturan batasnya jumlah pengunjung dan apabila wisatawan yang datang berlibur jumlahnya sangat banyak maka wisatawan otomatis diharuskan menunggu kembalinya grup yang sudah berada di dalam Pantai 3 Warna. Hal ini dikarenakan untuk menjaga kebersihan pantai. Kalau mau berlibur ke Bromo Tengger, bisa coba open trip bromo dari Nahwa Tour.

Hal-Hal Keunikan Di Pantai 3 Warna

Ada beberapa banyak hal yang menarik  di Pantai Tiga Warna, seperti :

  • 1.Pemandangan Pantai Yang Sangat Eksotis

Pemandangan di pantai ini sangat indah akan alaminya alam dan sangat bersih. Di pantai ini anda bisa merasakan pasir putih yang halus,lembut dan air laut yang sangat jernih, terdapat tiga warna yang berbeda. Di pantai ini juga anda bisa bermain air laut yang indah di tepi pinggir pantai.

  • 2.Snorkeling Dan Diving

Disini anda bisa melakukan aktivitas berenang dan anda juga bisa melakukan aktivitas lain seperti pergi snorkeling. Apabila anda tidak mempunyai alat snorkeling, saya sarankan untuk menyewa di beberapa tempat di kawasan Pantai. Pada saat anda snorkeling, anda bisa melihat  pemandangan biota bawah laut dengan terumbu karang yang tersusun rapi dan indah.Namun di pantai ini ada yang lebih unik lagi yaitu dapat melihat tiga warna air laut yang berbeda dan perbedaan warna air laut ini terlihat sangat jelas.

  • 3.Camping Atau Berkemah

Apabila anda ingin berkemah atau mendirikan tenda di Pantai 3 Warna ini, anda harus booking terlebih dahulu dari jauh-jauh hari jika ingin bermalam di kawasan daerah Pantai  ini, karena tentu sangat tidak menyenangkan apabila tidak bermalam di pantai ini. Apabila anda lupa membawa tenda sendiri atau pribadi, anda bisa menyewa tenda seharga Rp25.000 per malam dan ditambah lagi biaya sewa lokasi tanah  Rp25.000.

  • 4.Mendaki

Di pantai ini anda bisa menjelajahi kawasan konservasi Hutan Mangrove sepanjang daerah Pantai 3 Warna. Jadi apabila anda ingin mendaki saya menyarankan anda menyewa pemandu wisata agar tidak tersesat dan harganya pun cukup terjangkau hanya dikenakan biaya sebesar Rp.100.000

  • 5.Kehidupan Hewan Di Dalam Air Laut

Di pantai ini terdapat hewan lucu tetapi menyakitkan apabila tersengat kena kulit.Hewan lucu ini yaitu ubur-ubur, hewan banyak juga berkeliaran sepanjang pantai ini. Disini saya menyarankan untuk membawa kamera tahan air laut, agar anda dapat mengambil foto dan mengabadikan momen biota laut ini. Perlu diingat lagi jangan lupa untuk selalu berhati-hati karena ubur-ubur ini bisa menyengat dan menyebabkan gatal-gatal di kulit.

Surga Bawah Laut Pantai Tiga Warna
Surga Bawah Laut Pantai Tiga Warna

Baca juga : Open Trip Bromo

Rute Lokasi Pantai 3 Warna

Lokasi Pantai terletak di kawasan Desa Sitiarjo, Kecamatan Sumbermanjing Wetan, Kabupaten Malang.

Rute Pantai ini start dari Kota Malang, saya menyarankan arahkan kendaraan anda dapat menuju jalan raya ke arah Pantai Goa China, lalu ikuti arah jalan lurus sejauh 2 kilometer sehingga sampai di sebuah perempatan.Kemudian belok kiri ke Tempat Pelelangan Ikan atau TPI.Kemudian arahkan kendaraan anda menuju daerah Gadang, Kemudian arahkan kendaraan anda menuju ke Kabupaten Turen dan kemudian arahkan langsung menuju ke lokasi kawasan Pantai Sendang Biru memakan waktu sekitar 2 jam.Apabila telah tiba di Pantai Sendang Biru, Kemudian arahkan kendaraan anda mengikuti rambu-rambu Konservasi Mangrove Clungup, sebelum bank BIS.Kemudian anda harus melewati Pantai Clungup dan Konservasi Mangrove Clungup.

Apabila sudah sampai di kawasan Konservasi Mangrove Clungup, anda akan bisa melihat pintu masuk kawasan Pantai Tiga Warna. Dari kawasan daerah lindung ini, anda akan menemukan jalan yang cukup sempit dan hanya bisa dilewati oleh kendaraan roda dua. Apabila anda membawa mobil atau roda empat, anda harus parkir di tempat parkir sejauh 1 kilometer sebelum Mangrove Conservation dan Anda akan melanjutkan perjalanan dengan berjalan kaki menuju Pantai Tiga Warna.

Pantai Tiga Warna
Pantai Tiga Warna

Inilah pantai yang paling unik bisa anda temukan pada saat berlibur ke Pantai Tiga Warna, Di wisata bahari alam yang satu ini sangat unik akan perpaduan warna alamnya.

Ayo tunggu apalagi jangan ditunda-tunda, sekarang ajak keluarga dan teman-teman anda pergi berlibur ke Pantai Tiga Warna ini dan jangan lupa patuhi protokol kesehatan yah

5/5 - (1 vote)
Nur AsniNur Asni
04:45 04 Sep 23
Isna TaeniIsna Taeni
03:29 02 Sep 23
Cool
Ismi BaiqIsmi Baiq
12:59 03 Oct 22
We had a wonderful trip with Nahwa tour, Excellent management. good time we spent together my friends they enjoyed..sure i will recommend Nahwa tour to my friends will join again in future 🥰
Bayu GaraBayu Gara
12:49 03 Oct 22
It was very spectacular and so interested. Really² reccomended to you guys all that looking for something interesting but still keep your fill of pocket pants🤩
Alvina GiovanniAlvina Giovanni
10:31 03 Oct 22
Prompt and excellent service at all times which exceeded our expectations! Will definitely recommend to my family, friends and colleagues. A big thank you to Nahwa tour for being extremely helpful!
Niken PaxtonNiken Paxton
08:17 13 May 22
I used Nahwa Tour for 2 days (rental car & private trip Bromo Tour). Rental car Driver was polite, drive safely also communicative and helpful. Enjoyed the Bromo private trip and ended the trip with happiness. Overall the travel is very recommended and I will use the service again once I travel again to east Java, specially Malang. Thank you Nahwa tour for the best service!
js_loader

Pilihan Paket

Hubungi kami, jika ingin paket wisata secara custom Klik disini

Silahkan hubungi Customer Service kami dibawah untuk melakukan reservasi atau konsultasi. Kami siap melayani Anda.