Mengapa Taman Nasional Baluran Memberikan Manfaat Bagi Lingkungan?

Beri Penilaian

Mengapa Taman Nasional Baluran Memberikan Manfaat Bagi Lingkungan – Di Kabupaten Situbondo ada sebuah taman nasional yang dijuluki sebagai Little Africa karena sangat menyerupai dengan padang rumput yang ada di Afrika. Taman nasional ini adalah salah satu contoh bagaimana caranya memanfaatkan SDA yang sangat baik dan berkelanjutan.

Mengapa Taman Nasional Baluran Memberikan Manfaat Bagi Lingkungan

Mengapa Taman Nasional Baluran Memberikan Manfaat Bagi Lingkungan?

Para wisatawan yang mengunjungi taman nasional ini bisa menyaksikan beberapa jenis fauna dan flora endemik. Kawasan ini didominasi oleh vegetasi savanna yang dihuni oleh sejumlah spesies seperti burung merak, banteng dan rusa.

Taman ini juga mempunyai hutan pantai hutan mangrove dan hutam musim yang membuat keanekaragaman hayatinya bertambah. Adanya ekosistem yang bervariasi ini menciptakan perlindungan lingkungan untuk membuat keseimbangan alam tetap terjaga.

Taman Baluran ini dikelola dengan fokus untuk melestarikan habitat alami sambil menghadirkan akses tempat wisata yang memiliki tanggung jawab. Dengan sistem zonasi yang diterapkan, kawasan taman terbagi beberapa zona yaitu zona khusus, zona pemanfaatan, zona rimba dan zona inti.

Hal tersebut seperti penahbisan bahwa tempat wisata ini tidak membuat habitat alami satwa liar terganggu. Para pengunjung bisa menikmati pemandangan alam lewat rute-rute yang sudah tersedia seperti jalur Savana Bekol dan Pantai Bama.

Salah satu kunci mengapa pengelolaan Taman Baluran ini berhasil adalah partisipasi dari masyarakat lokal. Pengelola memberikan masyarakat sekitar pelatihan dan program edukasi untuk meningkatkan kesadaran betapa krusialnya konservasi alam. Masyarakat juga perlu terlibat untuk mengembangkan ekowisata yang menciptakan manfaat ekonomi secara langsung seperti penjualan kerajinan tangan, pemandu wisata dan penyediaan homestay.

Jika mau tahu mengapa Taman Nasional Baluran memberikan manfaat bagi lingkungan maka harus dilihat dari pemanfaatan SDA- nya. Salah satu keberhasilan taman nasional ini dalam hal pemanfaatan SDA tak bisa dilepaskan dengan kolaborasi antara masyarakat, pemerintah dan beberapa pihak terkait. Pengelolaan yang baik yang telah diterapkan sudah membuktikan bahwa kesejahteraan ekonomi dan konservasi alam dapat berjalan seiring. Dengan melakukan pendekatan yang satu ini, taman nasional ini merupakan contoh yang baik dalam hal mengelola taman nasional lain di negeri ini.

Walaupun sudah menggapai beberapa keberhasilan, terdapat beberapa tantangan ketika mengelola taman nasional ini seperti kebakaran hutan dan perburuan liar. Oleh sebab itu, agar taman ini terus berlanjut, teruslah melaksanakan upaya penegakan hukum dan peningkatan pengawasan.

Apa Saja Ekosistem yang Ada di Taman Nasional Baluran

Spot-Spot Terbaik Yang Wajib Dikunjungi Di Taman Baluran

  • Pantai Balanan

Area terbaik yang terdapat di taman nasional ini salah satunya adalah Pantai Balanan. Tujuan wisata pantai ini merupakan salah satu area yang harus dikunjungi karena menawarkan keindahan alam yang menawan dan hamparan luar pasir putih. Para pengunjung bahkan  dapat menyaksikan terumbu karang yang sangat indah di dalam air.

  • Pantai Pandeyan

Saat mengunjungi tempat wisata pantai yang berikut ini, sangat dianjurkan untuk mengunjungi Pantai Pandeyan. Keindahan alam langit senja yang terdapat di panti ini tidak dapat diacuhkan begitu saja, karena keindahan alam yang menawan dan cantik.

  • Goa Jepang

Taman Baluran ini juga menawarkan Goa Jepang yang memiliki sejarah yang sangat dalam. Goa yang penuh sejarah ini bisa membuat taman nasional ini menjadi destinasi wisata edukasi yang baik.

Goa Jepang merupakan salah satu peninggalan sejarah dan adalah gerbang utama untuk berkunjung ke taman nasional ini. Ukuran dari Goa Jepang ini berkisar 12 meter persegi. Tempat ini dulunya berfungsi sebagai benteng pertahanan tentara Jepang dan tempat menyimpan amunisi.

  • Pantai Bilik Sijie

Apabila berbicara soal tempat wisata pantai yang menawarkan keindahan alam, maka Pantai Bilik Sijie ini merupakan pilihan terbaik. Walaupun masih banyak orang yang belum mengetahui tujuan wisata ini, namun pemandangan alamnya sangat menawan dan mempesona.

Keindahan alam matahari tenggelam yang terdapat di area ini bisa membuat pengunjung merasa terpana dan terpesona. Selain itu, Pantai Bilik Sijie ini memiliki hempasan ombak yang sangat tenang sehingga para wisatawan dapat mengajak keluarganya untuk berwisata ke pantai ini.

  • Dermaga Mangrove Bama

Dermaga ini terdapat di antara beberapa pohon mangrove yang akar-akarnya terlihat dari bawah menjulang ke atas. Pada umumnya, tempat wisata ini akan dimanfaatkan oleh para wisatawan untuk mengabadikan momen dengan latar belakang pemandangan alam yang menawan.

  • Menara Pandang

Menara yang satu ini merupakan tempat yang bisa dimanfaatkan jika ingin menyaksikan Taman Baluran ini dengan lebih jelas. Menara Pandang ini acap kali difungsikan oleh para wisatawan untuk menikmati keindahan alam Baluran dengan lebih jelas.

Setelah berada di menara ini, Anda pun bahkan dapat menyaksikan semua satwa-satwa liar yang terdapat di Savana Bekol. Terdapat beberapa keindahan alam yang dapat dinikmati lewat menara ini sehingga bukan sebuah hal yang aneh apabila Menara Pandang menjadi salah satu area yang harus dikunjungi oleh para pengunjung.

Baca juga : Paket Wisata Banyuwangi

Mengapa Taman Nasional Baluran Penting Untuk Dilestarikan

Taman Baluran merupakan contoh yang paling baik terkait bagaimana memanfaatkan SDA dengan berkelanjutan dan bijak. Baluran dapat membuat masyarakat lokal meningkat kesejahteraannya selain juga dapat melestarikan keanekaragaman hayatinya tentunya juga melibatkan kolaborasi dengan sejumlah pihak.

Itulah mengapa Taman Nasional Baluran memberikan manfaat bagi lingkungan sebagai aset yang sangat berharga bagi negeri ini dan dunia secara umumnya. Selain itu juga taman nasional ini juga menjadi pengingat betapa krusialnya dalam menjaga bumi untuk generasi yang akan datang. Karena itulah Anda wajib untuk mengunjunginya untuk melihat hasilnya secara nyata. Jika Anda tertarik untuk mengunjungi Taman Baluran bisa menghubungi agen wisata terbaik Nahwa Tour di nomor 0812.2243.1414. Kami menyediakan berbagai paket wisata dan open trip yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan.

Pilihan Paket

Hubungi kami, jika ingin paket wisata secara custom