5/5 - (1 vote)

Dari Malang ke Jogja Lewat Tol Mana – Pertanyaan ini sering muncul ketika Anda akan bepergian dari Malang menuju Jogja. Terutama bagi pengendara mobil, melintasi jalan tol adalah opsi paling menarik karena cepat dan nyaman.

Lantas untuk sampai ke tujuan pengendara harus melintasi tol mana saja?

Dari Malang ke Jogja Lewat Tol Mana

Dari Malang ke Jogja Lewat Tol Mana dan Berapa Jam Perjalanan?

  1. Via Sidoarjo Full Tol

Rute pertama yang bisa Anda lewati yaitu dengan mengambil jalur full tol dimulai dari Batu, Malang, dan tembus di Sidoarjo. Setelah pengendara dapat memasuki pintu Tol Colomandu atau Kartasura dan melanjutkan perjalanan dengan mengikuti rute tol hingga akhirnya sampai di Jogja.

Rute ini dapat menjadi opsi yang tepat karena tentunya bebas hambatan dan jarang terjadi kepadatan lalu lintas. Akan tetapi tarif tol yang dibutuhkan cenderung lebih besar, begitu pula dengan jarak tempuh yang semakin jauh dibandingkan melewati jalan raya.

  1. Via Batu – Pujon

Sebelum mengambil rute melewati tol pengendara dapat menempuh perjalanan dari Malang menuju Jogja melalui Batu dan Pujon. Setelah itu dilanjutkan dengan melintasi Kandangan, Kertosono, dan mengambil jalur Tol Colomandu/Kartasura.

Akan tetapi jalur ini sering kali mengalami kemacetan dengan medan jalan yang berkelok-kelok. Kelebihan dari rute ini yaitu jauh lebih pendek sehingga waktu tempuh yang dibutuhkan lebih cepat dan hemat biaya tol.

  1. Via Jombang

Dari Malang ke Jogja lewat tol mana paling dekat? Alternatif lain Anda dapat melewati Batu, Pujon, Kandangan dan mengambil arah menuju Jombang. Kemudian dilanjutkan dengan memasuki kawasan Tol Kertosono dan Tol Colomandu.

Dengan memilih rute ini pengendara bisa tiba lebih cepat dengan biaya tol yang lebih murah dibandingkan perjalanan via Tol Malang – Colomandu.

Tidak hanya itu, pemandangan di pinggir jalan yang mayoritas adalah hutan membuat perjalanan tidak membosankan. Akan tetapi opsi ini tidak disarankan untuk Anda yang berangkat di sore atau malam hari karena minim penerangan dan jalurnya pun cukup ekstrem.

  1. Via Pantura

Jalan ini kerap menjadi pilihan karena telah terhubung ke berbagai ke kota yang ada di pulau Jawa. Adapun waktu tempuh yang dibutuhkan kurang lebih 20 jam dari arah Kota Malang dan akan melintasi beberapa kota seperti Semarang, Purwodadi dan lain sebagainya.

Dengan rute ini pengendara dapat berkendara sembari menikmati pemandangan alam serta mampir untuk beristirahat dan liburan di beberapa kota.

  1. Via Bumiayu

Untuk sampai ke Jogja Anda dapat melewati rute Bumiayu – Pejagan dan sebagian perjalanan mengambil jalur Pantura. Nantinya perjalanan tersebut akan melintasi Salatiga, Temanggung, Purwokerto, dan sampai di Malang. Rute ini memerlukan waktu yang lebih lama yaitu kurang lebih 22 jam tergantung keadaan lalu lintas.

  1. Via Tol Salatiga – Kertosono

Dari Malang ke Jogja lewat tol mana paling cepat? Melewati tol adalah pilihan yang tepat karena membuat Anda lebih cepat sampai ke tujuan. Dimulai dengan melakukan perjalanan dari Kota Malang menuju Singosari. Sesampainya di Singosari pengendara dapat mengambil arah menuju Tol Singosari – Pandaan.

Selain itu pengendara juga bisa menggunakan beberapa tol lain seperti Malang – Pejagan, Trans Jawa, Palimanan – Cikopo, dan Cikampek – Jakarta. Setelah keluar dari tol Anda dapat mengikuti jalan raya sesuai dengan petunjuk arah yang ada di pinggir jalan.

Rute lain yaitu dengan memasuki Tol Malang Pandaan, dilanjutkan dengan melintasi tol Pandaan Mojokerto lalu Mojokerto Kertosono. Setelah itu pengendara akan melintasi Tol Kertosono Ngawi ke arah Solo hingga akhirnya tiba di Jogja. Sebagian besar perjalanan ini menggunakan jalan tol.

  1. Waktu Tempuh

Dari Malang ke Jogja dapat ditempuh dengan kendaraan pribadi maupun transportasi umum. Adapun waktu tempuh yang diperlukan berkisar antara 8 – 10 jam tergantung dari beberapa faktor. Seperti kepadatan lalu lintas, kondisi cuaca, kecepatan kendaraan, hingga berapa kali berhenti untuk istirahat.

Durasi tersebut bisa lebih lama pada saat akhir pekan, musim mudik, dan liburan panjang. Hal ini dikarenakan kebanyakan orang melakukan perjalanan dari Malang ke Jogja untuk mudik maupun liburan.

Kenapa Malang Disebut Kota Bunga

Transportasi Apa Saja yang Bisa Digunakan Dari Malang ke Jogja?

  1. Travel

Dari Malang ke Jogja lewat tol mana saja yang cepat bisa berangkat menggunakan travel dari Malang. Biasanya travel menggunakan kendaraan jenis van atau minibus dan melayani penjemputan di beberapa titik. Adapun durasi perjalanannya sekitar 8 sampai 10 jam tergantung dari kepadatan lalu lintas dan cuaca. Perjalanan dapat tiba lebih cepat karena umumnya melewati jalan tol.

  1. Kereta Api

Transportasi umum berikutnya yang bisa digunakan adalah kereta api. Dari Malang ke Jogja membutuhkan waktu sekitar 5 sampai 6 jam perjalanan tergantung dari jadwal keberangkatan. Kereta api dapat menjadi opsi yang tepat karena bebas dari kemacetan.

Anda dapat memilih stasiun keberangkatan terdekat dari lokasi kemudian memilih Jogja sebagai tujuan. Calon penumpang pun bisa memilih jenis kelas kereta beserta kursi yang diinginkan agar nyaman selama perjalanan.

  1. Pesawat Terbang

Perjalanan menuju Jogja dapat ditempuh menggunakan pesawat terbang dengan durasi perjalanan yang lebih cepat. Anda dapat berangkat dari Bandara Abdulrachman Saleh dan turun di Bandara Adisutjipto. Perjalanan menggunakan pesawat bisa dengan durasi 1 jam tetapi bisa lebih lama tergantung dari kondisi cuaca dan jadwal penerbangan.

  1. Kendaraan Pribadi

Selain transportasi umum Anda juga bisa menggunakan transportasi pribadi untuk perjalanan yang lebih fleksibel. Pengendara dapat melintasi jalan tol yang umumnya bebas hambatan dan lebih cepat. Durasi perjalanannya tidak jauh berbeda seperti menggunakan travel yaitu 8 – 10 jam.

paket wisata jogja

Baca juga : Paket Wisata Jogja

Dari Malang ke Jogja Lewat Tol Mana bisa melalui Tol Colomandu, Tol Transjawa, Tol Pandaan – Malang, Tol Kertosono dan lain sebagainya. Kalau Anda butuh driver antar jemput yang melewati tol-tol tersebut untuk sampai ke Jogja dari Malang, maka solusi paling praktis adalah sewa paket liburan Nahwa Tour saja.

Karena kami ada paket trip dari Malang ke Jogja lengkap dengan itinerary terbaik untuk menjamin liburan menyenangkan! Hubungi CS Nahwa Tour sekarang juga di 081 222 431 414.

Pilihan Paket

Hubungi kami, jika ingin paket wisata secara custom