Dari Malang ke Bromo Naik Apa? Ini Pilihannya!

5/5 - (3 votes)

Dari Malang ke Bromo Naik Apa – Gunung Bromo yang berdiri setinggi 2329 meter merupakan gunung paling ikonik dan paling banyak didaki di Indonesia. Kalau kamu ingin sekali ke gunung ini, pastikan sudah tahu bagaimana akomodasi yang dibutuhkan dan rute perjalanannya. Kira-kira, kalau dari Malang ke Bromo naik apa?

Mungkin kamu bingung dengan pilihan kendaraan yang harus dijadikan opsi dari Malang ke Bromo jika ingin mengunjungi wisata ini. Namun ternyata ada banyak sekali lho pilihan kendaraan yang bisa mengantarkan kamu ke wisata Bromo ini. Penasaran apa saja? Mari kita simak.

Dari Malang ke Bromo Naik Apa

Cara Menuju Bromo Dari Malang dan Pilihan Kendaraannya

Gunung Bromo masih menjadi salah satu gunung berapi teraktif di dunia, namun masih boleh untuk dikunjungi. Banyak wisatawan yang mengunjungi gunung ini karena dikenal dengan pesonanya.

Ada kaldera besar atau kawah vulkanik dengan diameter sekitar 10 km dikelilingi oleh lautan pasir vulkanik halus di gunung ini dan itulah yang menjadi salah satu daya tarik utamanya,

Untuk bisa menyaksikan keindahan gunung ini, maka kamu harus menempuh perjalanan yang panjang. Namun setelah itu, kamu akan dihadiahi pemandangan yang menakjubkan. Ada beberapa cara berbeda untuk bisa menuju ke Gunung Bromo.

Kalau kamu datang dari Malang, maka ada beberapa cara yang bisa ditempuh untuk menuju destinasi Bromo, yakni :

  1. Naik Angkutan Umum

Dari Malang ke Bromo naik apa? Opsi pertama yang bisa kamu gunakan adalah dengan memanfaatkan transportasi umum. Di Malang sendiri masih banyak kok angkutan umum yang bisa kamu andalkan untuk menuju ke Bromo.

Kamu bisa naik transportasi umum ini dari terminal Landungsari yang berada di Jalan Raya Tlogomas, Dusun Rambaan, Landungsari, Kabupaten Malang. Dari Terminal Landungsari ini, kamu bisa cari transportasi umum untuk menuju ke arah Terminal Arjosari.

Pilihlah angkutan dengan kode ‘ADL’ di kaca depannya. ADL sendiri adalah rute angkutan umum dengan singkatan Arjosari, Dinoyo dan Landungsari. Jika tidak menemukan kode ‘ADL’, maka kamu bisa tunggu saja angkutan dengan kode ‘AL’ atau rute Arjosari-Landungsari.

Kalau kamu sudah sampai di Terminal Arjosari, maka perjalanan bisa dilanjutkan dengan menuju ke Tumpang. Dari terminal, maka kamu bisa ganti angkot dan cari dengan kode ‘TA’ atau jurusan Tumpang-Arjosari.

Transportasi umum ini akan membawa kamu menuju Pasar Tumpang yang ada di kecamatan Malang, salah satu pintu masuk menuju kawasan Bromo. Nah, kalau kamu sudah sampai di Pasar Tumpang ini, maka kamu bisa sewa mobil jeep yang tersedia.

Jadi, rutenya jika dirangkum adalah sebagai berikut :

  •         Terminal Landungsari
  •         Terminal Arjosari
  •         Pasar Tumpang

Sebagai informasi, kalau kamu sudah sampai di Pasar Tumpang, maka setiap wisatawan memang perlu menggunakan sewa jeep atau bisa bawa kendaraan berpenggerak 4×4 sendiri.

Namun, karena kamu dari awal sudah menggunakan transportasi umum, maka mau tidak mau harus tetap sewa jeep untuk menuju Bromo.

infografis sewa jeep bromo

 

  1. Gunakan Bus Damri

Dari Malang ke Bromo naik apa selanjutnya? Jadi, selain angkutan umum, kamu juga bisa memanfaatkan Bus Damri untuk menemani perjalananmu menuju Bromo. Perum DAMRI menyediakan bus dengan rute keberangkatan dari Malang menuju Bromo dan sebaliknya.

Nah, kalau kamu ingin menggunakan bus Damri ini, maka kamu bisa menuju ke Terminal Kota Batu. Jika kamu berangkat dari Kota Batu, Malang, maka kamu harus sudah standby mulai pukul 08.00 WIB.

Perjalanan kemudian akan menuju ke Terminal Pasrepan lalu kamu bisa turun di Wonokitri atau Tosari. Sampai di Wonokitri sendiri adalah sekitar pukul 14.30 WIB.

Wonokitri sendiri merupakan pintu masuk untuk menuju ke Brromo. Nah, tarif naik Bus Damri dari Terminal Kota Batu menuju ke Wonokitri sendiri adalah sebesar Rp40.000.

  1. Menggunakan Mobil Pribadi

Kalau punya kendaraan pribadi baik itu sepeda motor maupun  mobil, mungkin kamu bisa menggunakannya untuk pergi ke Bromo. Menggunakan kendaraan pribadi menjadi pilihan terbaik daripada kamu harus berganti-ganti angkot dari satu tempat ke tempat lain.

Adapun untuk lama perjalanan ke Bromo dari Malang jika menggunakan mobil atau sepeda motor pribadi adalah berkisar 2 sampai 2,5 jam. Sementara kalau kamu datang dari kota Batu, Malang, maka perjalanannya bisa bertambah 30 menitan.

Adapun untuk rute menuju Bromo dari Malang sendiri adalah :

  •         Rute Pertama

Jika kamu datang dari Malang, maka bisa menuju Tumpang. Setelah dari Tumpang, maka kamu bisa arahkan kendaraan ke Gubugklakah baru setelah itu menuju arah Ngadas. Selanjutnya, perjalanan bisa dilanjutkan menuju Jemplang dan bisa langsung menuju gerbang Gunung Bromo

  •         Rute Kedua

Dari kota Malang, kamu bisa menuju ke kecamatan Tongas yang ada di kabupaten Probolinggo. Dari Tongas kemudian lanjutkan perjalanan ke Sukapura.

Nah, setelah dari Sukapura, kamu bisa menuju ke Cemoro Lawang yang merupakan daerah di desa Ngadisari, jalur menuju Bromo. Dari Cemoro Lawang ini, kamu bisa langsung ke pintu masuk Gunung Bromo

  •         Rute Ketiga

Rute ketiga yang bisa kamu gunakan adalah dari Malang menuju kelurahan Purwodadi, Kecamatan Blimbing. Selanjutnya dari Purwodadi, kamu bisa menuju ke Nongkojajar yang berada di Pasuruan.

Dari Nongkojajar, maka lanjutkan perjalanan kamu ke Tosari kemudian ke Penanjakan. Nah, Penanjakan ke  Gunung Bromo ini sudah sangat dekat.

  •         Rute Keempat

Rute terakhir yang bisa kamu coba dari Malang ke Bromo adalah dengan menuju Pasuruan. Kamu bisa mengarahkan kendaraanmu menuju ke Desa Warung Dowo di kecamatan Pohjentrek. Selanjutnya, dari Desa Warung Dowo ini, kamu bisa lanjutkan perjalanan menuju ke Tosari.

Perjalananmu dari Tosari bisa dilanjutkan ke Wonokitri lalu menuju Dingklik. Nah, Dingklik sendiri adalah spot pendakian yang bisa mengantarkan kamu menuju Bromo.

  1. Gunakan Agen Tour Wisata

Solusi terakhir jika kamu memang tidak punya kendaraan pribadi atau malas untuk menggunakan angkutan umum maupun bus Damri, maka bisa gunakan saja agen tur wisata sebagai opsinya. Biasanya penyedia paket tour wisata akan mengantarkanmu dengan menggunakan mobil.

Pilihan satu ini bisa menjadi solusi untuk kamu yang memang ingin lebih fleksibel dan mudah dalam atur jadwal wisata.

Saat ini, banyak agen tour wisata yang bisa membantu perjalanan wisatawan dari Malang menuju ke Bromo. Paket terkadang juga sudah include dengan penjemputan dari Stasiun Malang ataupun Terminal Landungsari, kabupaten Malang.

Biasanya tur wisata dari Malang ke Bromo ini sudah terjadwal, mana saja destinasi yang akan dikunjungi selama di Bromo sehingga kamu tidak perlu pusing-pusing membuat itinerary.

Kalau kamu adalah tipe orang yang lebih suka hal-hal yang sifatnya praktis, maka menggunakan tour wisata bisa jadi pilihan terbaik untuk dicoba.

Nahwa Tour adalah salah satu agen paket tour wisata yang bisa menemani perjalananmu dari Malang ke Bromo dengan harga terjangkau. Ada banyak pilihan paket wisata Bromo yang bisa kamu pilih dengan menggunakan Nahwa Tour.

Daripada kamu pusing memikirkan dari Malang ke Bromo naik apa, lebih baik menggunakan paket wisata yang disediakan oleh Nahwa Tour! Yuk, rencanakan dari sekarang perjalanan wisatamu ke Bromo di sini!

Nur AsniNur Asni
04:45 04 Sep 23
Isna TaeniIsna Taeni
03:29 02 Sep 23
Cool
Ismi BaiqIsmi Baiq
12:59 03 Oct 22
We had a wonderful trip with Nahwa tour, Excellent management. good time we spent together my friends they enjoyed..sure i will recommend Nahwa tour to my friends will join again in future 🥰
Bayu GaraBayu Gara
12:49 03 Oct 22
It was very spectacular and so interested. Really² reccomended to you guys all that looking for something interesting but still keep your fill of pocket pants🤩
Alvina GiovanniAlvina Giovanni
10:31 03 Oct 22
Prompt and excellent service at all times which exceeded our expectations! Will definitely recommend to my family, friends and colleagues. A big thank you to Nahwa tour for being extremely helpful!
Niken PaxtonNiken Paxton
08:17 13 May 22
I used Nahwa Tour for 2 days (rental car & private trip Bromo Tour). Rental car Driver was polite, drive safely also communicative and helpful. Enjoyed the Bromo private trip and ended the trip with happiness. Overall the travel is very recommended and I will use the service again once I travel again to east Java, specially Malang. Thank you Nahwa tour for the best service!
js_loader

Pilihan Paket

Related Post

Hubungi kami, jika ingin paket wisata secara custom Klik disini

Silahkan hubungi Customer Service kami dibawah untuk melakukan reservasi atau konsultasi. Kami siap melayani Anda.