Apakah Taman Nasional Baluran Menjadi Habitat Asli Tumbuhan Akasia Berduri – Padang rumput yang ada di Taman Baluran bukan hanya menjadi habitat bagi spesies tumbuhan bawah. Tetapi savanna ini juga menjadi habitat bagi tumbuhnya pohon akasia berduri atau yang dikenal dengan nama latinnya yaitu Acacia Nilotica.

Kelebihan dari tanaman yang satu ini yaitu dapat beradaptasi dengan cepat di berbagai linkungan termasuk di tanam nasional ini. Padang rumput yang awalnya dipenuhi oleh rerumputan, kemudian berubah menjadi kawasan yang didominasi oleh akasia berduri.
Apakah Taman Nasional Baluran Menjadi Habitat Asli Tumbuhan Akasia Berduri?
Daftar Isi
Ternyata tumbuhan akasia berduri ini bukan merupakan tanaman endemik Taman Baluran namun dibawa dari Kebun Raya Bogor yang bertujuan untuk digunakan sebagai sekat bakar. Seiring dengan berjalannya waktu saat ini tumbuhan ini malahan berubah menjadi salah satu ancaman yang mengganggu spesies hayati lainnya.
Adanya tumbuhan ini awalnya adalah karena kebakaran savanna yang sering terjadi ketika memasuki musim kemarau. Kebakaran tersebut sering kali memasuki kawasan hutan. Bekas kebakaran hutan tersebut lalu berubah menjadi savanna. Oleh karena itu, akasia berduri ini ditanaman untuk mencegah menjalarnya kebakaran khususnya di area Savana Bekol yang menjadi padang rumput terluas di Taman Baluran ini.
Tumbuhan ini sudah eksis sejak tahun 1850 di Kebun Raya Bogor yang dihadiahi oleh Kebun Botani Kalkuta di India. Akasia berduri ini akhirnya dikembangbiakkan di Bogor karena nilai komersilnya sangat tinggi karena dapat menghasilkan getah dengan kualitas tinggi.
Namun setelah lebih dari 40 tahun pengembangbiakan, hasil getah yang diharapkan ternyata terus menurun. Hasilnya sebagian besar tumbuhan yang dapat tumbuh hingga dua puluh hingga dua puluh lima meter ini harus ditebang. Lalu sisa tumbuhan yang tetap dipertahankan di Bogor akhir dipindah ke Taman Baluran untuk digunakan sebagai sekat bakar.
Akasia berduri ini adalah tumbuhan tropis sampai subtropik dan bisa berkembang biak di tanah yang mengandung liat cukup tinggi. Tumbuhan ini juga dapat berkembang di tanah lempung berpasir yang curah hujannya cukup tinggi serta tanah yang unsur haranya minim dan tanah vulkanik.

Apakah Taman Nasional Baluran menjadi habitat asli tumbuhan akasia berduri? Walaupun biji dan daun tumbuhan ini merupakan makanan alternatif bagi fauna yang ada di sana, tetapi rumput lokal yang tetap menjadi pasokan utama untuk sumber makanan. Tumbuhnya akasia berduri ini menghadirkan imbas negatif karena mencegah kebakaran yang dapat mencegah elemen ekosistem secara alami di area Taman Baluran.
Sedangkan struktur ekosistem ini merupakan hal yang sangat krusial agar keanekaragaman hayati yang ada di sana dalam melanjutkan kehidupannya. Tumbuhan ini ternyata juga bisa menurunkan angka pertumbuhan populasi tanaman lokal yang jadi pasokan utama hewan pemakan tumbuhan. Karena akasia berduri ini mengandung zat alelopati yang membuat tumbuhan kecambah terhambat pertumbuhannya.
Alelopati ini merupakan senyawa yang juga bisa membuat sistem perakaran, perkecambahan biji dan akar semai terhambat pertumbuhannya. Hal tersebut tentu saja akan mengakibatkan kematian pada tumbuhan yang tumbuh di sekitarnya.
Apakah Taman Nasional Baluran menjadi habitat asli tumbuhan akasia berduri? Akasia berduri ini juga ternyata membuat kehidupan satwa yang ada taman nasional jadi terganggu, khususnya hewan asli Baluran yaitu Banteng. Ternyata tumbuhan ini juga bisa membuat mobilitas dan pergerakan hewan menjadi terganggu. Pertumbuhan akasia berduri yang semakin meningkat mengakibatkan daerah jelajah dan ruang gerak para satwa semakin terbatas. Luasan savanna yang semakin berkurang karena akasia berduri ini membuat para satwa semakin meningkat persaingannya.
Usaha yang dapat diterapkan untuk menanggulangi dan menghentikan pertumbuhan akasia berduri ini adalah dengan cara membasminya secara masif agar alam savanna kembali pulih seperti sedia kala.
Tumbuhan yang satu ini dapat diberantas menggunakan bulldozer atau bisa ditebang secara langsung. Meskipun keberadaannya di Taman Baluran dianggap mengancam ternyata beberapa bagian dari tumbuhan ini ternyata memiliki beberapa manfaat.

Bagian Dari Akasia Berduri Yang Ternyata Bisa Dimanfaatkan
-
Getah dan Kulit Kayu
Mungkin tidak banyak yang tahu tetapi ternyata getah dan kulit dari tanaman ini juga sangat bermanfaat terutama bagi masyarakat India yang sering menggunakannya sebagai zat pewarna untuk menghasilkan warna cokelat dan hitam.
Kayu akasia berduri ini juga dapat dimanfaatkan sebagai bahan untuk membuat berbagai jenis kerajinan tangan. Jika diolah menggunakan teknik tertentu, kayunya juga bisa dimanfaatkan untuk bahan pulp, pulpen dan kertas. Selain itu kayunya juga bisa digunakan sebagai bahan arang atau kayu bakar, membuat mabel, vinir dan kayu gergajian.
-
Pohon
Apakah Taman Nasional Baluran menjadi habitat asli tumbuhan akasia berduri? Pada umumnya pohon dari akasia berduri ini dapat dimanfaatkan sebagai pagar yang berfungsi sebagai pelindung perkebunan. Selain itu pohon yang satu ini juga bisa digunakan untuk pencegahan agar jika terjadi kebakaran tidak makin meluas. Tanaman ini juga bisa digunakan sebagai pengendali erosi, penahan angin, ornamen kebun dan penaung.
-
Pucuk, Daun dan Biji
Pada umumnya pucuk, daun dan biji dari tanaman ini dimanfaatkan sebagai bahan sayuran dan pakan ternak. Tumbuhan dan bijinya juga bisa dimanfaatkan sebagai kerajinan tangan dan campuran kopi sedangkan daun kering yang jatuh bisa dimanfaatkan untuk bahan bakar.
Baca juga : Paket Wisata Banyuwangi
Sekarang Anda sudah tahu apakah Taman Nasional Baluran menjadi habitat asli tumbuhan akasia berduri yang ternyata bukan karena didatangkan dari Bogor untuk dikembangkan menjadi sekat bakar. Pada akhirnya tumbuhan yang satu ini justru menjadi ‘benalu’ bagi lingkungan sekitarnya yang menyebabkan baik hewan maupun tumbuhan asli jadi terganggu. Namun hal tersebut tetap tidak mengurangi keindahan yang ada di dalam Taman Baluran sehingga Anda tetap harus mengunjunginya. Jika Anda tertarik untuk mengunjungi Taman Baluran bisa menghubungi agen wisata terbaik Nahwa Tour di nomor 0812.2243.1414. Kami menyediakan berbagai paket wisata dan open trip yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan.


