5/5 - (1 vote)

Berapa Jauh Jarak Ponorogo Malang – Kedua kota tersebut merupakan bagian dari Provinsi Jawa Timur sehingga dapat diakses dengan mudah dan jarak tempuhnya pun tidak begitu Jauh. Ponorogo sendiri dikenal sebagai pusat seni yang khas dengan kesenian reog. Sementara Kota Malang merupakan kota yang terkenal akan tempat wisata alamnya yang memukau.

Berapa Jauh Jarak Ponorogo Malang

Berapa Jauh Jarak Ponorogo Malang? Inilah Jenis Transportasi yang Bisa Anda Gunakan

  • Dengan Kereta Api

Untuk sampai ke Malang, dari Ponorogo Anda bisa menggunakan kereta api dengan durasi perjalanan 4 sampai 5 jam. Adapun jarak tempuhnya sekitar 129 km dengan harga tiket sekitar Rp250.000–Rp400.00. Akan tetapi di Ponorogo tidak ada stasiun sehingga Anda perlu ke stasiun terdekat di kota lain salah satunya Madiun. Untuk mencapai Stasiun Madiun membutuhkan waktu kurang lebih 1 jam menggunakan kendaraan pribadi atau bus.

  • Dengan Bus

Berapa jauh jarak Ponorogo Malang dengan bus? Agar perjalanan dari Ponorogo ke Malang bisa lebih mudah dan cepat tanpa harus transit, Anda dapat menggunakan bus. Dengan bus Kota Malang dapat ditempuh dalam waktu 5 jam dan waktu keberangkatan bisa dipilih sesuai kondisi. Bisa berangkat dari pagi jam 6 maupun siang jam 11. Tarif tiket bus yang ditawarkan beragam tergantung dari jenis bus yang digunakan serta rute yang dilalui.

  • Dengan Mobil

Umumnya jika Anda menggunakan kendaraan pribadi seperti mobil, perjalanan dari Probolinggo ke Malang bisa ditempuh dalam waktu 2 jam dengan jarak 129–192 km. Perjalanan tersebut bisa melalui tol yang dimulai dari ruas Ngawi–Kertosono dan berakhir di ruas Pandaan–Malang. Untuk tarifnya sendiri beragam tergantung dari golongan kendaraan yang digunakan.

  • Dengan Sepeda Motor

Berapa jauh jarak Ponorogo Malang dengan motor? Selain menggunakan kendaraan roda empat Anda juga bisa memanfaatkan kendaraan roda dua untuk sampai ke Kota Malang. Setidaknya pengendara membutuhkan waktu sekitar 5–7 jam perjalanan. Durasi tersebut bisa berbeda–beda tergantung dari kondisi jalan serta motor yang dipakai. Oleh karena itu pastikan motor dalam keadaan prima sebelum berangkat agar mampu memberikan performa terbaik selama perjalanan.

Berapa Jauh Malang ke Semarang

Jalur Mana Saja yang Bisa Dilalui?

  • Trenggalek

Berapa jauh jarak Ponorogo Malang dan berapa waktu tempuh tercepat? Dari arah Ponorogo kota pertama yang dilalui menuju Malang adalah Trenggalek. Setidaknya butuh waktu sekitar satu jam untuk mencapai Kab Trenggalek, tetapi bisa lebih cepat jika melalui tol.

  • Tulungagung

Berikutnya setelah melewati Trenggalek Anda akan melanjutkan perjalanan menuju Tulungagung.

  • Blitar

Kota berikutnya yang akan dilewati untuk sampai ke Malang adalah Blitar. Kemudian perjalanan dilanjutkan dengan melintasi Kepanjen yang masuk ke dalam Kabupaten Malang. Selanjutnya pengendara bisa mengikuti penunjuk arah yang ada hingga sampai ke Kota Malang.

Tempat Wisata Ponorogo yang Bisa Anda Dikunjungi Saat Liburan

  • Gunung Beruk

Untuk Anda yang ingin melihat pemandangan pegunungan bisa mampir ke Gunung Beruk yang ada di Kabupaten Ponorogo. Gunung Beruk memiliki pemandangan berupa bukit hijau yang memukau serta terdapat beberapa spot untuk berfoto. Sangat cocok untuk dijadikan tujuan untuk menghabiskan waktu di akhir pekan.

  • Mloko Sewu

Disini pengunjung dapat melakukan berbagai aktivitas menyenangkan seperti bermain outbound, menaiki balon udara, hingga camping ground. Selain itu di Mloko Sewu tersedia banyak spot yang bisa dijadikan sebagai tempat untuk berswafoto. Dengan pemandangan

  • Tumpak Pare

Berikutnya ada Tumpak Pare yang bisa dijadikan lokasi untuk healing merasakan sejuknya udara perbukitan. Adapun daya tarik tersendiri dari Tumpak Pare adalah hamparan rerumputan hijau ditambah pepohonan pinus. Tidak hanya itu adanya kabut yang menutupi semakin  melengkapi pemandangannya.

  • Coban Lawe

Jika ingin merasakan sensasi liburan dengan bermain air, coba singga di Coban Lawe. Disini Anda bisa berenang atau sekedar bermain air dengan pemandangan sekitar yang memukau. Pemandangan tersebut masih asri karena lokasinya yang cukup tersembunyi, berada di belakang area hutan lindung Gunung Wilis. Cocok untuk dijadikan destinasi wisata pada saat musim kemarau.

  • Bukit Teletubbies

Rekomendasi tempat wisata berikutnya ada di Kecamatan Balong yaitu Bukit Teletubbies. Bukit ini juga kerap disebut dengan nama Gunung Masjid karena bentuk puncaknya yang mirip dengan kubah masjid. Selain itu pengunjung akan disuguhkan dengan hamparan rerumputan hijau yang memukau sekaligus pemandangan Ponorogo dari ketinggian.

Kelebihan lain dari bukit yaitu jalurnya yang cenderung mudah sehingga tidak perlu trekking. Kendati demikian Anda tetap perlu memastikan fisik dalam kondisi prima agar tetap nyaman dan aman selama perjalanan.

  • Kedung Gamping

Untuk wisatawan yang ingin bermain air atau sekedar menikmati panorama alam bisa datang ke Kedung Gamping. Di sini Anda akan disuguhkan dengan pemandangan air hijau yang dikelilingi oleh bebatuan hamping. Suasana sekitar yang asri ditambah dengan fasilitas umum yang lengkap dapat membuat wisawatan betah berlama-lama.

  • Gua Lowo Sampung

Agar pengalaman liburan semakin berkesan, tidak ada salahnya mampi ke Gua Lowo Sampung. Di sini pengunjung dapat merasakan sensasi menelusuri gua yang pernah dihuni manusia pada masa Mesolitikum – Neolitikum. Untuk sampai ke lokasi ini wisatawan dapat menggunakan sepeda motor maupun berjalan kaki melewati jalan setapak.

Baca juga : Paket Wisata Malang Terbaik

Berapa jauh jarak Ponorogo Malang? Jarak dari kedua kota tersebut kurang lebih 129 km-192 km dengan durasi perjalanan sekitar 4–5 jam. Durasi ini bisa berbeda-beda tergantung dari jenis kendaraan yang digunakan serta rute yang dilewati. Umumnya perjalanan yang menggunakan kendaraan pribadi jauh lebih cepat dibandingkan dengan transportasi umum.

Jika Anda tertarik untuk mengunjungi Malang bisa menghubungi agen wisata terbaik Nahwa Tour di nomor 0812.2243.1414. Kami menyediakan berbagai paket wisata dan open trip yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan.

Pilihan Paket

Hubungi kami, jika ingin paket wisata secara custom